Blog Post --- Last Updated on October 09, 2023

Bersama Jago Syariah Kita Jago Arisan yang Praktis dan Berkah

Bersama Jago Syariah Kita Jago Arisan yang Praktis dan Berkah Bersama Jago Syariah Kita Jago Arisan yang Praktis dan Berkah

Siapa yang menunggu-nunggu acara arisan tiba? Bukan sekadar menanti pengocokan arisan dan mengetahui siapa yang jadi pemenang, arisan juga jadi ajang kumpul dan bonding. Makanya acara arisan ini pasti seru banget. Meski seru, banyak yang mungkin merasa arisan bersama keluarga atau teman selama ini kurang praktis dan transparan.

Kurang praktis karena harus mencatat siapa yang sudah dan belum bayar iuran, menagih ke anggota yang nggak bayar tepat waktu serta juga mencatat nama pemenang. Kurang transparan umumnya terkait ketidaktahuan anggota arisan tentang jumlah dana yang sudah terkumpul dan pengaturan pengocokan arisan hingga muncul nama pemenang.

Kantong Arisan Jago Syariah Bikin Arisan Bersama Praktis & Transparan

Di antara para Jagoan pengguna Jago Syariah mungkin ada yang bertanya, apa arisan dibolehkan di dalam agama Islam? Tenang, karena jawabannya boleh. Nggak ada larangan dari perspektif agama karena arisan bisa bantu kamu dan orang lain menabung bersama dan sesuai dengan Fatwa DSN No. 2/DSN-MUI/IV/2000 tentang tabungan.

Kamu nggak perlu khawatir lagi akan kurang praktis dan transparannya acara arisan. Sekarang, kamu bisa pakai Kantong Arisan. Kantong Arisan dan setiap fitur Kantong lain di dalam Jago Syariah menggunakan prinsip Wadi’ah yang berlandaskan akad Wadi’ah Yad Dhamanah. Arisan pun jadi lebih berkah karena sesuai prinsip syariah.

Jadi saat menabung uang di Bank Jago Syariah, kamu menitipkan uang ke pihak bank. Bank Jago Syariah lalu akan mengelola uang mengacu pada prinsip syariah. Karena akad Wadi’ah Yad Dhamanah ini sifatnya titipan, bank nggak menjanjikan imbalan. Menabung jadi lebih berkah bersama Jago Syariah. Kantong Arisan juga diawasi oleh Dewan Pengawas Syariah.

Kantong Arisan punya fungsi dasar serupa dengan Kantong Bersama, yakni memungkinkan kamu mengundang orang lain untuk dapat mengatur keuangan bersama. Bedanya, Kantong Arisan dilengkapi opsi tambahan Tagih Arisan dan Kocok Arisan otomatis.

Lalu, Kantong Arisan memungkinkan setiap anggotanya untuk dapat melihat besaran kontribusi yang masuk dari setiap peserta secara transparan. Arisan jadi lebih amanah. Dan, untuk setiap transaksi yang masuk maupun keluar dari Kantong Arisan (termasuk nama pemenang), semua tercatat otomatis. Jika ada anggota yang belum bayar iuran, mereka akan dapat pengingat otomatis buat bayar arisan.

Mengenai keanggotaan Kantong Arisan Jago Syariah, kamu mungkin bertanya apakah mungkin untuk mengundang Jagoan yang menggunakan Jago konvensional? Mungkin banget dong. Hanya saja, Kantong Arisan tetap akan menggunakan prinsip Wadi’ah ya.

Cara Bikin Kantong Arisan di Jago Syariah

Untuk mulai arisan lebih berkah bareng orang-orang favoritmu pakai Kantong Arisan, kamu bisa ikuti langkah-langkah simpel berikut:

1. Pilih Buat Kantong dari menu Kantong

Kantong Arisan - step 1

2. Pilih Arisan

Kantong Arisan - step 2

3. Personalisasi Kantong Arisan kamu

Kantong Arisan - step 3

4. Kantong Arisan berhasil dibuat, saatnya ajak geng arisan bergabung

Kantong Arisan - step 4

Gimana Jagoan, siap menikmati arisan yang berkah dan praktis bersama Kantong Arisan di Jago Syariah? Undang geng atau circle arisanmu untuk bergabung dan mulai ikhtiar menabung bersama. Jago Syariah bisa diunduh di sini bagi yang belum punya.

Kamu mungkin suka..

Bagaimana Jago Syariah Hadir Sebagai Solusi Keuangan Digital Syariah di Indonesia?

Bagaimana Jago Syariah Hadir Sebagai Solusi Keuangan Digital Syariah di Indonesia?

Fitur Jago Syariah seperti Kantong dan Kartu Debit Visa serta kolaborasi dengan Bibit dan Stockbit memberikan pengalaman manajemen keuangan dan investasi sesuai syariah yang praktis dan inovatif. Baca selengkapnya

Cara Selalu di Depan Mempersiapkan Bekal Akhirat Sesuai Syariah

Cara Selalu di Depan Mempersiapkan Bekal Akhirat Sesuai Syariah

Mari ikhtiar menabung untuk bekal di akhirat, dimulai dari sekarang. Bersama Jago Syariah lebih mudah mempersiapkan tabungan akhirat di Kantong Jago, Deposito Syariah serta pakai Jago Amal. Baca selengkapnya

4 Cara Jago Manage Bonus Gaji di Aplikasi Jago untuk Hindari Khilaf

4 Cara Jago Manage Bonus Gaji di Aplikasi Jago untuk Hindari Khilaf

Dapat sinyal positif bakal terima bonus gaji? Supaya bonus nggak numpang lewat, kamu mesti jago mengaturnya. Pakai aplikasi Jago, kelola uang termasuk bonus lebih mudah dan praktis. Baca selengkapnya

Saatnya Atur Uang #SesuaiMaumu

Buat hingga 60 Kantong Jago (rekening) tanpa admin bulanan untuk mulai menabung, bertransaksi dan mengatur pengeluaran.

Buka Deposito dalam hitungan menit langsung dari aplikasi, dapatkan bunga kompetitif dan nikmati bebas biaya pencairan lebih awal. Plus, ada kuota gratis transfer antar bank dan top up e-Wallet hingga 150x sesuai Level Akun.

Download Jago : download on app store download on google play

Ambil smartphone-mu, scan kode QR di bawah untuk download dan registrasi Jago dari mana saja dan kapan saja.

Saatnya Atur Uang Sesuai Maumu