Blog Post --- Last Updated on December 16, 2024

Tagihan Listrik Naik? Jurus Biar Tetap Tenang dan Bayar Tepat Waktu

cara bayar tagihan listrik tepat waku dari bank jago Tagihan Listrik Naik? Jurus Biar Tetap Tenang dan Bayar Tepat Waktu

Hidup tanpa listrik itu sulit. Banyak kegiatan butuh listrik. Mau ngecas hape atau laptop, jadi nggak bisa. Belum lagi kalau menjalankan bisnis, kegiatan operasional bisnis akan terhenti sementara. Apalagi belakangan ini, cuaca panas melanda Indonesia dan menyebabkan tagihan listrik banyak orang naik drastis. Bayangkan jika nggak ada listrik, kita nggak bisa nyalain AC dan kipas angin agar udara terasa lebih sejuk.

Meski tagihan listrik naik, kamu tetap bisa tenang dan menikmati AC serta kipas angin yang menyelamatkanmu dari cuaca panas dengan mengatur keuangan secara lebih jago.

Pisahkan Uang Buat Bayar Tagihan Listrik di Kantong Bayar Jago

Pengeluaran dalam hidup pasti ada banyak, bukan cuma untuk bayar tagihan listrik. Masih ada tagihan internet, air, belanja harian, biaya transportasi dan macam-macam lainnya.

Biar hidup lebih mudah, pisahkan saja dana untuk berbagai pengeluaran pakai Kantong Bayar di aplikasi Jago. Kamu bisa bikin banyak Kantong Bayar untuk memisahkan banyak pengeluaran loh. Asiknya, setiap Kantong Bayar punya nomor rekening masing-masing. Dengan kata lain, kamu bisa punya banyak rekening di Bank Jago untuk membuatmu lebih jago mengatur pengeluaran.

Begini caranya untuk memisahkan uang buat bayar tagihan listrik:

1. Bikin Kantong Bayar untuk tagihan listrik di aplikasi Jago

Ada beberapa jenis Kantong yang bisa kamu temukan di Jago. Jadi, jangan salah bikin Kantong ya Jagoan. Kalau Kantong Nabung itu untuk tabungan. Pilihan yang tepat untuk kebutuhan pembayaran tagihan listrik adalah Kantong Bayar.

2. Ubah nama Kantong Bayar dan hias dengan emoticon

Untuk bisa membedakan Kantong yang satu dengan Kantong yang lain dengan cepat, kamu bisa Personalisasi Kantong. Misalnya, ubah nama Kantong sesuai penggunaannya menjadi “Tagihan” atau “Token Listrik”. Jangan lupa juga agar Kantong diperindah dengan emoticon yang sesuai ya.

Banyak kantong banyak rekening Jago

3. Alokasikan uang ke Kantong Tagihan Listrik

Selanjutnya, kamu bisa mulai pindahkan uang. Hal ini bisa kamu lakukan pada saat budgeting, misalnya setelah gajian. Untuk mengantisipasi tagihan listrik yang naik akibat cuaca panas, kamu bisa alokasikan lebih banyak uang dari biasanya. Perkiraan alokasi juga bisa dilakukan berdasarkan tagihan beberapa bulan terakhir.

Setelahnya, kamu bisa pindahkan uang dari Kantong Utama ke Kantong Tagihan. Kenapa Kantong Utama? Karena biasanya Kantong Utama lah yang menjadi sumber dana utama. Namun, kamu juga bisa memindahkan uang dari Kantong lain mana saja yang kamu punya ke Kantong Tagihan Listrik.

Kamu bisa memindahkan uang secara manual. Namun, jika ingin lebih praktis, kamu bisa memilih melakukannya secara otomatis. Caranya adalah dengan mengatur budget agar pindah secara otomatis ke Kantong pakai fitur budgeting di aplikasi Jago. Fitur ini bisa diaplikasikan untuk Kantong Bayar dan Kantong Nabung.

Pakai Fitur Rencanakan Bank Jago untuk Bayar Tagihan Listrik Tepat Waktu Atau Beli Token Lebih Praktis

Dengan perencanaan yang baik, biasanya semua akan berjalan lancar. Demikian pula dengan pembayaran tagihan listrik. Terkadang, kamu mungkin sudah catat di kalender kalau akan bayar listrik tanggal sekian. Tapi tetap saja bisa kelupaan kan. Supaya nggak lupa-lupa lagi, pakai saja fitur Rencanakan di aplikasi Jago. Menjadwalkan transaksi yang diperlukan dari jauh-jauh hari jadi mudah deh.

Jika sudah dijadwalkan, nanti Jago yang bantu ingatkan kamu untuk menyelesaikan pembayaran. Kalau dicatat di kalender, kalender belum bisa seperti Jago yang bisa bantu ingatkan kamu.

Pasti aman deh kalau kamu sudah merencanakan pembayaran tagihan listrik tepat waktu. Nggak perlu kena denda telat atau lupa bayar tagihan. Nggak perlu merasakan pemutusan aliran listrik. Nggak perlu merasa kepanasan dalam hidup sehari-hari.

Kalau pakai listrik prabayar gimana? Kamu bisa gunakan jadwalkan pembayaran berulang secara otomatis untuk pembelian pulsa listrik supaya cadangan listrik selalu ada.

Baik tagihan listrik pascabayar maupun prabayar, kamu bisa ambil uangnya dari Kantong Bayar yang dibuat untuk bayar tagihan listrik, seperti yang sudah dibahas di atas.

Jadi meski tagihan listrik naik bahkan ada yang drastis naiknya, kamu bisa tetap tenang karena sudah memisahkan dananya di Kantong Bayar dan bayar tagihan listrik atau beli token listrik pakai fitur Rencanakan. Semoga cuaca panas cepat mereda ya Jagoan, biar tagihan listrik kembali normal.

Kamu mungkin suka..

Gimana Cara Olah Uang Sesuai Maumu Supaya Tambah Banyak?

Gimana Cara Olah Uang Sesuai Maumu Supaya Tambah Banyak?

Mau cari sumber uang tambahan? Olah uang dengan cara menempatkannya di tempat yang tepat agar terus bertumbuh. Bank Jago dan ekosistem permudah olah uang dengan menabung dan investasi. Baca selengkapnya

Cara Top Up Game Tanpa Kebobolan: Hindari Pengeluaran Barbar

Cara Top Up Game Tanpa Kebobolan: Hindari Pengeluaran Barbar

Jangan sampai top up game buat mabar bikin pengeluaran jadi barbar. Sebagai Jagoan, yuk atur uang dengan jago pakai aplikasi Jago dan fitur-fiturnya! Baca selengkapnya

Cara Unduh Dokumen Pendukung untuk Lapor Pajak SPT Tahunan di Aplikasi Jago

Cara Unduh Dokumen Pendukung untuk Lapor Pajak SPT Tahunan di Aplikasi Jago

Namanya Jagoan pasti lapor pajak SPT tahunan online. Buka banyak Kantong (rekening) di Bank Jago? Nggak perlu pusing hitung bunga atau bagi hasil dan pajaknya. Download dokumennya di aplikasi Jago! Baca selengkapnya

Saatnya Atur Uang #SesuaiMaumu

Buat hingga 60 Kantong Jago (rekening) tanpa admin bulanan untuk mulai menabung, bertransaksi dan mengatur pengeluaran.

Buka Deposito dalam hitungan menit langsung dari aplikasi, dapatkan bunga kompetitif dan nikmati bebas biaya pencairan lebih awal. Plus, ada kuota gratis transfer antar bank dan top up e-Wallet hingga 150x sesuai Level Akun.

Download Jago : download on app store download on google play

Ambil smartphone-mu, scan kode QR di bawah untuk download dan registrasi Jago dari mana saja dan kapan saja.

Saatnya Atur Uang Sesuai Maumu