Jagoan yang menggunakan Jago Syariah kini sudah dapat menikmati layanan transfer antar bank online BI FAST yang disediakan oleh Bank Indonesia.
Terima Uang di Akun Jago Syariah Pakai BI FAST, Kenapa?
1. Praktis dan bisa dalam jumlah besar
Keuntungan pertama yang bikin kamu suka terima uang pakai BI FAST adalah adanya penggunaan alias, yang adalah proxy address berupa nomor handphone atau email.
Kalau sudah pakai alias, terima uang jadi lebih praktis karena kamu nggak perlu lagi mengingat nomor Kantong Jago-mu (nomor rekening). Begitu pula saat ada yang mau transfer uang ke kamu. Kalau cuma perlu email atau nomor telepon, transfer bukan cuma lebih praktis tapi juga lebih aman. Detail rekening bank nggak perlu lagi kamu informasikan.
Lalu, transfer lewat BI FAST juga praktis dalam hal jumlah. Sekali transfer bisa langsung sampai Rp 250 juta. Nggak perlu lagi nunggu besok untuk melanjutkan transfer akibat limit transfer antar bank yang berlaku.
2. Bisa digunakan kapan saja dan aman
Kamu bisa terima uang pakai BI FAST kapanpun kamu mau karena layanannya tersedia setiap saat. Kalau kamu nggak sempat transfer uang ke akun Jago Syariah-mu pada siang hari karena sibuk di kantor, kamu bisa transfer tengah malam. Uang langsung sampai ke rekening tujuan saat itu juga.
Kamu juga nggak perlu khawatir akan keamanan bertransaksi atau melakukan pembayaran (payment) pakai BI FAST. Bank Indonesia menggunakan fitur fraud detection dan AML/CFT. Kedua fitur ini melindungi dan mengamankan transfer kamu.
3. Menghemat pengeluaran untuk biaya transfer
Top up Kantong Jago Syariah dari bank lain sekarang jadi lebih murah kalau pakai BI FAST, sebesar Rp 2.500 per transfer. Pengeluaran untuk biaya transfer pun dapat dihemat. Tapi, perlu diingat, biaya transfer sebesar Rp 2.500 hanya berlaku untuk bank yang sudah jadi peserta BI FAST.
Selain kamu dapat berhemat, teman-teman dan keluarga juga bisa berhemat loh kalau mereka pakai BI FAST untuk transfer ke Kantong Jago Syariah-mu.
Cara Bikin Alias di Jago Syariah
Untuk punya alias di Jago Syariah gampang banget. Masuk aja ke menu Lainnya dan pilih ikon Pengaturan di kanan atas. Scroll sampai ketemu BI FAST. Langkah-langkah selanjutnya seperti ini:
- Pelajari tentang BI-FAST, lalu tap Oke
- Tap Hubungkan untuk menghubungkan nomor telepon/email kamu
- Periksa kembali detailnya, lalu tap Lanjut
- Masukin PIN Jago kamu
- Alias berhasil dibuat
Ikhtiar Atur Keuangan Bersama Jago Syariah
Jagoan, yuk ikhtiar atur uang biar ibadah lebih tenang. Kamu bisa mulai dengan pisahin uang kamu untuk berbagai macam keperluan pakai Kantong Jago Syariah.
Dengan selangkah lebih jago budgeting, pengeluaran dapat lebih terkendali dan Insya Allah nggak terjadi lagi overthinking karena overspending. Bareng Jago Syariah, kamu bisa bikin hingga 20 Kantong Nabung dan 20 Kantong Bayar. Setiap Kantong punya nomor Kantong (nomor rekening) sendiri-sendiri biar kamu nggak pusing dan lancar mengelola keuangan.
Nggak perlu khawatir, bersama Jago Syariah, semua Kantong Jago-mu telah memakai prinsip Wadi’ah yang berlandaskan akad Wadi’ah Yad Dhamanah, akad yang digunakan untuk produk tabungan dan memiliki sifat titipan.
Jadi saat menabung uang di Bank Jago Syariah, kamu menitipkan uang ke pihak bank, yang akan mengelola uang berlandaskan prinsip syariah. Karena akad Wadi’ah Yad Dhamanah ini sifatnya titipan, bank nggak menjanjikan imbalan. Dan, kamu dapat ambil uangmu kapan saja. Bertransaksi jadi lebih berkah bersama Jago Syariah yang memiliki fitur-fitur yang sama lengkapnya dengan Jago konvensional.
Belum punya akun Jago Syariah? Unduh Jago Syariah di sini dan selesaikan pendaftaran akun Jago Syariah-mu.