Menonton film favorit, film yang baru dirilis, serial televisi atau apa pun itu bisa jadi salah satu cara berkumpul dan menghabiskan waktu seru bersama anggota keluarga dan teman. Asiknya pada zaman serba canggih seperti sekarang, menonton film nggak perlu pergi ke bioskop dan ramai-ramai bersama orang lain yang nggak dikenal. Kamu bisa membuat bioskop mini di rumah atau di kamar yang berukuran cukup besar serta kosong atau nggak dipakai.
Cara Membuat Bioskop Mini di Rumah
1. Pilih kamar atau ruangan yang cukup besar dan nyaman
Tentu, agar saat menonton film di rumah terasa nyaman dan seru, diperlukan kamar atau ruangan yang cukup besar, apalagi jika kamu berencana mengundang banyak teman. Apakah ada ruang kosong yang bisa digunakan sebagai bioskop mini? Atau, apakah ada ruangan yang sekiranya bisa diubah fungsinya menjadi bioskop mini?
2. Tentukan konsep atau desain bioskop mini di rumah
Selain memilih kamar atau ruangan yang akan disulap menjadi bioskop mini, kamu bisa memilih konsep atau desain yang ingin digunakan. Apakah ada tema tertentu yang kamu sukai? Desain bioskop mini bisa disesuaikan dengan selera, misalnya desain elegan, modern atau malah vintage.
3. Pilih peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan untuk membuat bioskop mini di rumah
Ada sejumlah peralatan dan perlengkapan yang kamu perlukan untuk mewujudkan keinginan memiliki bioskop sendiri di rumah. Misalnya saja, kamu bisa memilih antara televisi (TV) yang memiliki layar besar dan berkualitas bagus atau proyektor dan layar proyektor. Bahkan, layar proyektor sebenarnya bisa digantikan dengan dinding kosong yang cukup besar sebagai media alternatif untuk menikmati film.
Peralatan pendukung lainnya yang juga dibutuhkan untuk membuat bioskop mini di rumah adalah perangkat audio dan pemutar video. Untuk perangkat audio, kamu bisa mempertimbangkan untuk membeli yang kualitasnya tinggi. Dan, perangkat audio bisa diletakkan di beberapa titik di dalam ruangan supaya 100% terasa seperti bioskop sungguhan.
Jangan lupa untuk mengecat dinding ruangan dengan warna yang gelap serta memasang tirai atau gorden yang juga gelap dan tebal. Kamu perlu pula mempertimbangkan panel peredam suara agar suara kencang ketika menonton film nggak mengganggu tetangga.
Biaya Membuat Bioskop Mini di Rumah
Dengan semua peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan untuk membuat bioskop mini di rumah, berapa kisaran biaya yang dibutuhkan?
Biayanya tergantung pada peralatan dan perlengkapan yang kamu pilih sendiri sesuai maumu. Proyektor, misalnya, ada yang harganya ratusan ribu saja namun ada juga yang harganya mencapai jutaan rupiah. Harga speaker TV ada yang berkisar ratusan ribu, namun home theater system juga banyak yang berharga jutaan rupiah.
Satu hal yang pasti, buat terlebih dahulu daftar semua peralatan dan perlengkapan yang ingin dibeli beserta dengan biayanya. Dari sini, kamu bisa mengetahui berapa total budget yang dibutuhkan untuk membuat bioskop mini di rumah.
Cara Jago Siapkan Budget Supaya Bisa Punya Bioskop Mini
Ikuti langkah-langkah berikut untuk mulai menabung sesuai maumu di Bank Jago melalui aplikasi Jago.
1. Bikin Kantong Nabung Jago khusus untuk mempersiapkan budget bioskop mini
Supaya kamu bisa segera memiliki bioskop mini di rumah, langsung buat Kantong Jago melalui aplikasi Jago. Buat saja Kantong Nabung baru yang eksklusif untuk kamu mengumpulkan budget bioskop mini.
Enaknya pakai aplikasi Jago, kamu bisa punya puluhan Kantong Jago. Dengan membuat Kantong khusus untuk bioskop mini, akan lebih mudah untuk kamu menabung dan memantau progress-nya. Budget bioskop mini nggak akan bercampur dengan budget kebutuhan lainnya.
2. Disiplin menabung, bisa dilakukan secara otomatis atau manual sesuai maumu
Setelah membuat Kantong Nabung, kamu perlu memiliki kedisiplinan dalam menabung. Ini penting banget Jagoan. Kalau nggak disiplin menabung, uang nggak akan terkumpul untuk membuat bioskop mini di rumah.
Enaknya menabung di aplikasi Jago, kamu bisa memilih cara otomatis atau manual. Menabung secara manual bisa dilakukan dengan memindahkan uang antar Kantong. Sementara itu, menabung secara otomatis bisa dilakukan menggunakan fitur budgeting otomatis yang tersedia di Kantong Nabung. Atur jumlah uang yang ingin dipindahkan otomatis ke Kantong bioskop mini serta frekuensi menabungnya sesuai maumu.
3. Ubah Kantong Nabung menjadi Kantong Bayar dan sambungkan dengan kartu debit Bank Jago untuk transaksi atau pembayaran
Setelah tabungan untuk membuat bioskop mini di rumah terkumpul dengan jumlah sesuai target, saatnya membeli semua peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan.
Supaya belanja lebih mudah dan praktis, gunakan kartu debit Bank Jago. Sambungkan kartu ke Kantong bioskop mini. Tapi pastikan Kantong sudah diubah fungsinya menjadi Kantong Bayar agar bisa digunakan untuk transaksi.
Nantinya, setelah budget di Kantong bioskop mini selesai dibelanjakan semua, kamu bisa menghapus Kantong atau melakukan personalisasi ulang untuk tujuan keuangan lain. Kartu debit juga bisa disambungkan ke Kantong Bayar lainnya yang ada di aplikasi Jago-mu.
Jadi, sudah siap mengaplikasikan ide untuk membuat bioskop mini di rumah? Supaya bisa segera terealisasi, mulailah menabung dari sekarang di aplikasi Jago.